16 M Lapangan God Bless Direnovasi, Bupati ROR Letakkan Batu Pertama Tanda Dimulai Proyek

Minahasa, MANADOLIVE.CO.ID– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), kembali melakukan pemugaran atau renovasi Lapangan Dr Sam Ratulangi Tondano, didalamnya ada Taman God Bless Minahasa.

Peletakan batu pertama dimulainya renovasi lapangan kebanggaan masyarakat Kabupaten Minahasa, secara khusus di Kota Tondano ini, dilakukan langsung Bupati Minahasa Dr Ir Royke Octavian Roring MSi, didampingi Sekretaris Daerah Minahasa Dr Lynda D Watania MM MSi, Jumat (18/08) pagi.

Kegiatan Ground Breaking Penataan Kawasan Tondano Minahasa ini diawali dengan prakata dari Kepala Balai Permukiman Wilayah Sulut, yang diwakili Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Halid Saleh. Dia menjelaskan bahwa, adanya proyek ini karena aspirasi masyarakat Minahasa melalui Bupati Minahasa, yang kemudian disetujui Kementerian PUPR.

“Anggarannya mencapai Rp 16 miliar sesuai hasil kontrak, dari pagu anggaran sebesar Rp 20 miliar. Ini akan membangun sejumlah kawasan di Tondano ini, yang utamanya di lapangan God Bless Minahasa ini,” terang Halid kepada sejumlah media.

Kepala Dinas PUPR Minahasa, Daudson Rombon ST menjelaskan, renovasi ini dilakukan karena mendapat bantuan dari Kementerian PUPR melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya, yang dilaksanakan Satuan Kerja Pelaksana Prasarana Pemukiman Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sulawesi Utara, sebesar Rp 16.007.184.000.

Sementara, Bupati ROR menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kementerian PUPR yang telah merealisasikan apa yang menjadi aspirasi masyarakat Minahasa untuk pembangunan di Kabupaten Minahasa, secara khusus di Kota Tondano ini.

“Ini tentu bagian dari aspirasi masyarakat yang telah direalisasikan Kementerian PUPR. Sempat tertunda karena kita dihadapkan dengan pandemi Covid-19, namun akhirnya bisa terealisasi juga. Nantinya juga akan ada renovasi di Pulau Likri dan Monumen Benteng Moraya. Kita berharap satu atau dua tahun kedepan, itu boleh terealisasi,” ujar ROR.

Renovasi ini sendiri sempat dikritisi warga karena dalam master plan sebelumnya akan menghilangkan tulisan God Bless Minahasa di lapangan tersebut, tang selama ini sudah menjadi ikon Kota Tondano.

 

Namun demikian, untuk taman yang belakangan lebih dikenal dengan Taman God Bless Minahasa karena, oleh Bupati Minahasa, ditegaskan bahwa itu tetap dipertahankan, hanya saja posisi tulisannya dipindah dan dengan skala yang sedikit lebih kecil.

“Jadi, masyarakat Minahasa jangan kecewa dan berburuk sangka dulu. Untuk tulisan God Bless Minahasa itu tetap ada, hanya saja ditata lebih baik agar lebih baik lagi, dan bukan ditiadakan,” terang Bupati.

Kegiatan yang diakhiri dengan doa syukur oleh Pdt Gani Sondak ini, turut dihadiri Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Sekdakab Minahasa, Ir Wenny Talumewo, Inspektur Minahasa Moudy Lontaan SSos, Kapolres Minahasa AKBP Ketua Suryana SIK SH MM, serta para pejabat Pemkab Minahasa, dan tamu undangan lainnya. ( ADVETORIAL)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *