BITUNG, MANADOLIVE. CO. ID— Kendati pemilihan umum atau Pilkada serentak nanti di selenggarakan pada 23 September, Polres Bitung telah mengatur pengamanan khususnya di hari pencoblosan. Kapolres Bitung AKBP Winardi Prabowo kepada wartawan Rabu 12 Februari 2020 menjelaskan bahwa pihaknya membutuhkan sekitar 600 personil pengamanan di setiap TPS.
Dimana untuk lokasi aman di tempatkan 2 personil di 5 TPS dengan 10 orang Linmas, daerah rawan di tempatkan 2 personil di 2 TPS dengan 4 orang Linmas sedangkan wilayah sangat rawan di tempatkan 2 personil untuk 1 TPS dengan 2 orang Linmas. Selanjutnya Ia mengakui ada bantuan personil dari Polair, Kodim 1310 dan Yonmarhanlan lantaran Polres Bitung sendiri hanya memiliki 450 personil.
Di samping penjagaan di TPS, Prabowo mengatakan sudah di atur personil yang mengamankan pendistribusian logistik, patroli dan penjagaan area vital. Dirinya juga menyebutkan koordinasi dengan pihak penyelenggara KPU dan Bawaslu terus di lakukan sampai proses Pilkada selesai. Sementara Ketua KPU Bitung Desli Sumampouw menyampaikan penyelenggara Pemilu sekitar 400 orang lebih mulai dari PPK dan PPS serta jumlah TPS di 69 Kelurahan sebanyak 424 TPS. (Red)