MITRA,MANADOLIVE.CO.ID – Prestasi gemilang kembali dicapai Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra) dalam sistem pengelolaan keuangan dan aset daerah.
Informasi yang diperoleh media ini menyebutkan, kabupaten yang dinahkodai Bupati James Sumendap SH, lagi-lagi menerima opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK, pada penyerahan laporan hasil pemeriksaan LKPD 2019, Senin (11/5/2020).
Hebatnya, opini WTP dari BPK ini untuk ke 5 kalinya dinobatkan ke Pemkab Mitra. Hasil ini tentu bukan sebuah capaian yang mudah jika tidak dibarengi dengan tekad dan komitmen yang kuat dalam melaksanakan pengelolaan keuangan dan aset sesuai ketentuan yang berlaku.
“Iya, ini sementara penerimaan LHP BPK lewat Vidcon di kantor. Hasilnya untuk LKPD Mitra oleh BPK mendapat opini WTP,” tulis Ketua DPRD Mitra Marty Ole via WhatsApp.(Dolfi)