MANADO, MANADOLIVE. CO. ID—Juleyta Paula Amelia Runtuwene tak pernah henti untuk selalu berada di tengah-tengah warga. Kali ini, calon walikota Manado yang berpasangan dengan Harley Mangindaan mendatangi para pedagang yang berada di pasar tradisional.
Saat melihat langsung keberadaan pedagang di pasar, JPAR memberikan apresiasi kepada pedagang yang tetap mematuhi protocol kesehatan saat beraktivitas di pasar.
JPAR ikut berinteraksi dengan pedagang dan pengunjung pasar Pasar Tradisional Paniki.
“Sambil mendengar aspirasi dari para pedagang dan masyarakat saya juga tidak henti untuk terus mengsosialisasikan protokol kesehatan saat beraktivitas. Kita harus sehat agar bisa beraktifitas dengan normal kembali.,” ungkap Prof Paula.
Disatu sisi JPAR menegaskan, Paula-Harley Manado (PAHAM) akan sama-sama membenahi Kota Manado dengan memperbaiki meningkatkan sarana dan prasarana termasuk pasar tradisional.
“Pasar tradisional akan kita jadikan tak hanya tempat jual beli melainkan wadah komunikasi membangkitkan budaya partisipatif masyarakat membangun kota Manado,” tambahnya.
“Saya mendengar para pedagang meminta untuk memperbaiki fasilitas dan keadaan pasar tradisional. Ke depan akan kita tata pasar-pasar kita,” ungkapnya.(*)