Dampak C’19, Pemdes Desa Tumaluntung Salurkan BLT ke 52 PMK

MINSEL,  MANADOLIVE. CO. ID–Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan PMK No.22 Tahun 2020 Tentang Pengelolaan Dana Desa Tahun Anggaran 2021 dengan besaran BLT DD ditetapkan sebesar Rp. 300.000. per keluarga untuk bulan pertama sampai dengan bulan ke dua belas Tahun 2021.

Bertempat di Aula BPU Desa Tumaluntung kecamatan Tareran, pada hari rabu 7 april kemarin, Bantuan Langsung Tunai atau BLT Dana Desa tahun 2021, diberikan kepada 52 keluarga Penerima Manfaat(KPM)

Sampai saat ini kami Pemerintah Desa Tumaluntung dan gugus tugas penanggulangan bencana, sudah berusaha sebisa mungkin, mencegah penularan Covid 19, agar tidak akan meninggalkan jejak buruk bagi warga desa, hal ini diungkapkan Plt Hukum tua Desa Tumaluntung Jefry Mandey SE, saat ditemui sejumlah media.

Mandey juga menambahkan bahwa, Penerima Manfaat BLT DD sebanyak 52 KPM, teranggarkan total Rp 5.600.000, Mandey berharap agar bantuan yang diterima ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh masyarakat.

Heldie Lombok Sekertaris Desa Tumaluntung menambahkan bahwa, dalam waktu dekat ini, rencananya Pemerintah desa akan menyalurkan BLT DD utk bulan kedua bahkan mungkn sampai pada bulan ke tiga, apabila dana dari KPN ke rekening Desa sudah berjalan.

Kami juga lakukan ini sesuai dengan petunjuk dari PMD sebagai instansi teknis kami, dikondisikan dulu untuk pembayaran BLT bulan Januari karena sudah ada belanja-belanja lain yang teranggarkan di APBDes dan harus dilaksankan pada pencairan Dandes di tahap pertama, dan perlu diketahui bahwa, rekening Desa sudah tertata untuk penyaluran BLT dua bulan kedepan tambahnya.

Selain itu Lombok menjelaskan,
Bisanya pencairan ke tahap dua tidak begitu jauh akan durasinya,
Seperti desa desa lain, proses tranfer dan nilai transfer ke rekening desa di 40% pertama belum dicairkan secara keseluruhan jelas Lombok

Kegiatan ini dilakukan dengan tidak mengesampingkan akan protokol kesehatan, dengan memakai masker, membawa hand zunitizer, dan menyediakan air sebagai tempat mencuci tangan.

Terpantau media untuk penyaluran BLT dana desa desa Tumaluntung, disaksikan pemerintah kecamatan diwakili, tokoh tokoh masyarakat, dan sejumlah wartawan. Tim liputan ML (temmy)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *