BITUNG, MANADOLIVE CO.ID- Jemaat GMIM Yerusalem Manembo-nembo Atas wilayah Bitung XI bersukacita merayakan syukuran hari ulang tahun ke-19 sekaligus peresmian gedung ruang serbaguna pada hari Sabtu 9 Oktober 2021.
Pentahbisan ruang serbaguna di pimpin langsung ketua BPMS GMIM Pdt Dr Hein Arina serta peresmian ditandai dengan penandatangan prasasti dan menggunting pita dilakukan Walikota Bitung Ir.Maurits Mantiri, MM.
Dalam ibadah syukur perenungan Alkitab Keluaran 18:13-20 Firman Tuhan mengingatkan tentang kriteria atau syarat terhadap tanggungjawab panggilan pelayanan agar semua bisa merasa puas dan senang.
Arina menyinggung transparansi pengelolaan keuangan sangat penting sehingga tidak terjadi konflik internal.
Kesempatan tersebut Penatua Maurits Mantiri mengharapkan di usia ke-19 dan dengan adanya ruang serbaguna dapat menjadi berkat juga meningkatkan tingkat kebahagiaan jemaat GMIM Yerusalem.
Dirinya pun mengajak jemaat perkuat kesetiakawanan sosial di lingkungan sekitar tempat tinggal.
Ia menghimbau masyarakat Manembo-nembo Atas jadi pelopor vaksinasi.
Ketua BPMJ GMIM Yerusalem Manembo-nembo Atas Pdt.Meike Kambey Walukow,MTh mengucapkan rasa terima kasih kepada Pemerintah Kota Bitung, Badan Pekerja Majelis Sinode GMIM, panitia pembangunan bahkan seluruh dermawan yang sudah berpartisipasi dalam pembangunan ruang serbaguna. (ant)