MANADO, MANADOLIVE– DPRD Manado menggelar paripurna pembicaraan tingkat I dalam rangka penyampaian atas ranperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kota Manado tahun anggaran 2021, Senin (27/6/2022).
Ada dua agenda yang dirapatkan yakni penyampaian penjelasan Wali Kota Manado terhadap ranperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD TA 2021 dan penyampaian pemandangan umum fraksi-fraksi terhadap ranperda tersebut.
Rapat tersebut dipimpin Ketua DPRD Aaltje Dondokambey bersama Adrey Laikun dan Nortje Van Bone selaku Wakil Ketua DPRD serta dihadiri Wali Kota Andrei Angouw, Wakil Wali Kota Richard Sualang.
Paripurna diawali dengan pembacaan gambaran singkat tentang APBD tahun anggaran 2021 oleh Wali Kota Andrei Angouw.
Ia berharap, DPRD Manado dapat membahas pertanggungjawaban APBD tahun 2021 sesuai aturan yang berlaku.
“Kepada pimpinan dan anggota DPRD Kota Manado yang terhormat saya ucapkan banyak terima kasih karena telah mengikuti penyampaian pengantar pertanggungjawaban pelaksanaan APBD tahun 2021,”tukas Wali Kota Andrei.
Setelah itu, agenda dilanjutkan dengan pemandangan umum fraksi-fraksi terhadap ranperda tersebut.
Turut hadir segenap anggota DPRD Manado, perwakilan Forkopimda dan jajaran Pemkot Manado. (erka)