MANADO, MANADLIVE. CO. ID– Pengadaan seragam di SMP Negeri I Manado hingga kini belum jelas. Padahal, sudah tiga bulan setelah penerimaan siswa pada bulan Juli yang lalu. Bahkan, orang tua siswa sudah membayar lunas untuk pengadaan seragam.
Namun sampai saat ini seragam itu belum juga didapatkan padahal anak-anak sudah sekolah tiga bulan. Tentunya ini mengundang kekecewaan dari para orang tua siswa, “Torangkecewa, torang so bayar lunas, sampe skarang ini seragam nda pernah ada, padahal torang ada bayar lunas 575 ribu, karena kasiang seragam cuman satu pasang terpaksa beli seragam ulang untuk putih biru dengan seragam pramuka karena dorang mo pake dari hari senin-sampe jumat, nintau ini seragam kapan mo dapa, belum itu atribut laeng, terpaksa kaluar doi beli kaus kaki, dasi, ban, topi,” keluh seorang orang tua siswa.
Sementara itu saat penerimaan hasil mid semester dari penjelasan wali kelas bahwa pengadaan seragam lagi menunggu dari Pemerintah Kota Manado, karena pengadaan seragam untuk SMP se Kota Manado dan menjadi tanggungjawab pemerintah kota Manado.
Kadis Diknas Deysi Lumowa yang dikonfirmas lewat nomor wa, tidak merespon dengan baik.Bgeitu juga dengan Kepsek SMPN 1 Manado Salmon yang dikonfirmasi lewat nomor wa juga tidak mengangkat atau membalas wa
Sementara itu Bendahara SMPN 1 Manado Ibu Vera yang menghubungi wartawan media ini menjelaskan bahwa memang ada keterlambatan dalam penyaluran seragam karena baru sebagian yang ada. Lebih jauh dijelaskannya bahwa pengadaan seragam ini SMP se Kota Manado, dari SMP I hingga SMP 16, sehingga pengadaan agak terlambat namun dirinya menegaskan bahwa seragam ini akan segera dibagikan apa yang ada saja, karena memang sudah terlalu lama penyaluran seragam ini. “Kami akan menghitung dulu seragam yang baru masuk ini dan kemungkinan dalam waktu dekat akan segera dibagikan kepada orang tua siswa,” jelasnya seraya menambahkan meminta maaf kepada ortu siswa karena keterlambatan ini lewat telepon whats up (erka)