Bitung, MANADOLIVE.CO.ID- Dalam rangka menekan inflasi dan meningkatkan daya beli masyarakat, Pemerintah Kota Bitung melalui Dinas Koperasi dan UMKM dalam waktu dekat akan menyalurkan bantuan langsung tunai kepada pelaku usaha.
Hal tersebut diungkapkan Kadis Koperasi dan UMKM Kota Bitung Efrainhard Lomboan hari Rabu 2 November 2022 di ruang kerjanya.
Dirinya menjelaskan terdapat 2768 pelaku usaha yang akan mendapat BLT terhitung sejak bulan Oktober masing-masing Rp.200 ribu.
Selanjutnya dia mengatakan penyaluran BLT berlaku sampai bulan Desember 2022.
Pihaknya mengharapkan bantuan ini bermanfaat bagi setiap pelaku UMKM. (Guls)