Bitung,MANADOLIVE.CO.ID- Bertempat di gedung A DPRD kota Bitung hari Selasa 15 November 2022, puluhan karyawan Perumda Bangun Bitung menyampaikan pengaduan diterima Wakil ketua DPRD Nabsar Badoa didampingi anggota Indra Ondang.
Paulus Lumakeki salah satu perwakilan karyawan mengungkapkan berbagai persoalan internal diantaranya gaji seluruh karyawan belum dibayarkan selama 4 bulan terhitung hingga bulan Oktober dan iuran BPJS Ketenagakerjaan tidak di setor dari bulan September 2020.
Selanjutnya dia mengatakan baik para ABK KMP Tude,security, pekerja kantor dan tenaga teknis selama ini di kejar kejar piutang padahal menurutnya kondisi keuangan Perusahaan daerah milik Pemerintah Kota Bitung sudah cukup untuk membayar hak gaji karyawan.
Nabsar Badoa sendiri menjelaskan masalah tersebut akan dialihkan ke Komisi 3 DPRD kota Bitung untuk dibahas bersama instansi terkait.Guls