MINAHASA, MANADOLIVE.CO.ID – Bupati Dr Ir Royke Octavian Roring MSi dan Wakil Bupati Dr (Hc) Robby Dondokambey SSi MM (ROR-RD) kembali melakukan penyegaran pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa.
Kali ini, 22 pejabat eselon lll dan lV di lingkup Pemkab Minahasa mendapat kesempatan menduduki jabatan yang baru
.
Bertempat di Ruang Sidang (Rusid) Kantor Bupati Minahasa, Senin (28/11/22). Wakil Bupati RD melantik 9 pejabat eselon lll. Dan 13 pejabat eselon lV.
Salah satu pejabat eselon lll yang dilantik yakni, Pdt Dr Giovanny Rorora MTh, menjadi Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra). Dan Meita Kalesaran ME, dilantik sebagai Kabag Perekonomian.
Dalam sambutannya, Wabup RD menyampaikan atas nama pribadi dan pemerintah, dirinya mengucapkan selamat kepada pejabat yang sudah mengambil sumpah janji jabatan.
“Semoga saudara sekalian mampu mengemban amanah, mampu melaksanakan tugas pelayanan publik, tugas pemerintahan serta tugas pembangunan secara optimal,” pesan Wabup RD.
Dijelaskannya, pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini. Merupakan keputusan administrasi dalam rangka menjawab proses dinamika penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan.
Kemudian, lanjut RD, seiring dengan kemajuan dalam berbagai bidang. Maka, menuntut aktualisasi dari seluruh komponen birokrasi selaku motor penggerak utama dalam merealisasikan tugas-tugas tersebut. Untuk terus menerus melakukan evaluasi dalam rangka perbaikan dan penyempurnaan institusi birokrasi, agar menjadi semakin profesional.
“Dengan adanya pengangkatan dalam jabatan ini, saya percaya saudara sekalian akan memberikan kontribusi yang positif bagi Pemerintah Kabupaten Minahasa. Saya berharap saudara dapat mensyukuri dengan cara menjalankan tugas dan tanggung jawab secara profesional. Baik dalam mengabdikan diri kepada negara, maupun melayani masyarakat demi suksesnya pembangunan,” ujarnya.
Terakhir, RD menyampaikan beberapa harapan kepada pejabat yang baru dilantik. Diantaranya, menjaga dan mempertahankan integritas, loyalitas, disiplin dan komitmen terhadap tugas serta tanggung jawab. Bersifat sensitif dan responsif terhadap tantangan serta permasalahan baru yang timbul baik di dalam maupun di luar organisasi.
Kemudian, mempunyai wawasan jauh ke depan dan mampu melakukan terobosan yang positif melalui pemikiran kreatif, inovatif serta sistemik untuk kepentingan organisasi.
“Terakhir, para pejabat harus mempunyai kemampuan untuk mengkombinasikan berbagai sumber dan memanfaatkan sumber daya secara optimal, sehingga dapat menghasilkan produktivitas kerja secara maksimal,” pesan RD.
Tampak hadir, Sekretaris Daerah (Sekda) Frits Muntu SSos, Asisten lll Dr Vicky Tanor, Kaban BKPSDM Drs Moudy Pangerapan MAP, Staf Ahli Bupati Teddy Sumual MAP, dan beberapa kepala OPD Pemkab Minahasa. (*)