Beri Apresiasi kepada Balai Bahasa,33 Jurnalis Sulut Akui Manfaat Penyuluhan Bahasa Indonesia

Manado, MANADOLIVE.CO.ID– Kegiatan Penyuluhan Bahasa Indonesia yang digelar Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Utara pada 9–10 Juni 2023 di Hotel Luwansa memberikan manfaat bagi jurnalis yang mengikutinya.

Sejumlah jurnalis yang mengikuti kegiatan tersebut menyatakan bahwa kegiatan menambah pengetahuan dalam berbahasa Indonesia yang baik dan benar, apalagi saat menulis berita.

“Ada kaidah-kaidah atau aturan yang tidak kami ketahui dalam berbahasa Indonesia yang baik dan benar sehingga kegiatan positif ini sangat bermanfaat bagi kami yang kesehariannya bergelut dengan kalimat di dalam pemberitaan kami,” ujar Lily Paputungan, jurnalis perempuan ini.

Para jurnalis juga memberikan apresiasi bagi Balai Bahasa Sulut yang sudah menggelar kegiatan ini dan berharap kegiatan seperti ini berkelanjutan.

Dalam kegiatan ini, narasumber pada hari pertama, Dhanar Widyanto dengan materi Ejaan Bahasa Indonesia, Stevanus Pangemanan dengan materi Simulasi UKBI, dan Akhmad Zulkarnain dengan materi Bentuk dan Pilihan Kata. Pada hari kedua, para jurnalis Sulut mengikuti pelatihan Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI). ( rosita)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *