Manado, MANADOLIVE.CO.ID– Media Gathering yang diikuti para jurnalis diharapkan bisa menjadi mitra yang baik dalam mengsosialisasikan program dari Bawaslu Sulut.
Hal itu dikatakan Pimpinan Komisioner Steven Linu, Jumat (14/6/2024). Lebih jauh dikatakannya Bawaslu sangat mengharapkan jalinan ini bisa terjalin lebih baik,
“Saya sangat mengapresiasi para media yang selalu intens mengsosialisasikan program- program dan kinerja Bawaslu, bahkan media selalu membantu Bawaslu dengan menyajikan data -data pengawasan dan pelanggaran dalam setiap tahapan pilpres hingga tahapan pilkada yang sudah dimulai, ” tandas pimpinan yang dekat dengan jurnalis.
Sementara itu salah satu pemateri Reidy Sumual mengharapkan peran media untuk memelototi setiap tahapan pilkada karena ini berlangsung serentak, sehingga dugaan pelanggaran bisa terjadi. “Mari kita sama sama awasi setiap bentuk pelanggaran,” pungkasnya. ( rosita)