Kapolres Sangihe Kunjungi Gereja GMIST Jemaat Betlehem Tahuna

by -59 Views

Tahuna manadolive.co.id Kapolres Kepulauan Sangihe, AKBP Abdul Kholik, S.H., M.H., M.A.P., melakukan kunjungan silaturahmi dan perkenalan diri di Gereja GMIST Jemaat Betlehem Tahuna pada hari Minggu, 21 Juli 2024. Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan perkenalan setelah beliau menjabat sebagai Kapolres Kepulauan Sangihe.

Kunjungan tersebut merupakan yang kedua di tempat ibadah, setelah sebelumnya AKBP Abdul Kholik mengunjungi Masjid AN-NUR Tahuna. Tujuan dari kunjungan ini adalah untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat serta seluruh umat beragama di Kepulauan Sangihe, dengan menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Kepulauan Sangihe didampingi oleh beberapa pejabat Polres, antara lain:

– Waka Polres Kepulauan Sangihe, Kompol Alfrets L. Tatuwo, S.Sos.

– Kabag Ops AKP Dicky R. Ontoni, S.H.

– Kasat Lantas IPTU Ismail Diko, S.Sos.

– Kapolsek Tahuna IPTU Agustinus Sampaleng.

– Kasi Humas AKP A. Rahotan.

– Kasi Propam IPDA Stanly Londok, S.H.

– Personil Polsek Tahuna.

Kunjungan ini diharapkan dapat menciptakan suasana yang rukun dan damai di Kepulauan Sangihe, serta membangun kerjasama yang baik antara Polri dan masyarakat. ( gustaf)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.