KPw Bank Indonesia Sulut Beri Apresiasi pada Pemkab Sangihe Kendalikan Inflasi

by -100 Views

MANADO, MANADOLIVE.CO.ID–

Bank Indonesia (BI), bersama Pemerintah Provinsi Sulawesi utara (Sulut) melakukan penguatan untuk sektor ekonomi di kabupaten yang berdekatan dengan Filipina.

Hal Ini dijelaskan Kepala Perwakilan (KPw) BI Sulut, Andry Prasmuko dalam High Level Meeting (HLM) Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) dan Tim Percepatan dan Perluasan Digital Daerah (TP2DD) yang digelar di Tahuna, Kabupaten Kepulauan Sangihe (18/9) lalu.

Menurutnya penting untuk diambil langkah tepat, dalam pengendalian inflasi khususnya menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Nataru. BI, sebut Andry mengapresiasi upaya, dan kemampuan pemerintah Kabupaten dan TPID Sangihe dalam mengendalikan inflasi.

Dimana aksi ini berupa menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok dan komoditas penyebab inflasi mulai denngan meghadirkan Gerakan Pangan Murah yang dilakukan lebih dari 100 kali hingga Agustus 2024, Gerakan Mesuang berupa penanaman 2.700 pohon cabai, dan 6.750 pohon tomat, pemberian 75 sachet bibit cabai dan tomat sebagai bantuan bagi para petani, memberikan 750 kg pupuk kandang, optimalisasi jalur distribusi melalui tol laut di pulau pulau terluar yang ada di Sangihe, serta adanya kordinasi rapat secara periodik melalui HLM.

Tidak ketinggalan Andry mengungkap, BI juga ikut mendukung program pengendalian inflasi melalui Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) dengan bersinergi dengan pemerintah Kabupaten Sangihe.

“Disini kami megikutsertakan kelompok tani dari Sangihe dalam program Petani Unggulan Sulawesi utara atau PATUA tahun 2024,” tutur Andry.

Sangihe juga, terangnya telah menggapai predikat digital berdasarkan pencapaian Indeks ETPD atau IETPD pada semester I ini sebesar 90,3% dan hasil lebih tinggi 3,8%dari semester sebelumnya. Dalam kegiatan ini, hadir juga Kepala Biro Pemrov Sulut Reza Dotulung, Pj Bupati Kepulauan Sangihe Melanchton Harry Wolff, dan peprwakilan Bappeda Sulut serta para tim TPID Sangihe. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.