Bawaslu Bitung Gelar Monitoring dan Evaluasi Pemilu 2019

BITUNG,  MANADOLIVE. CO. ID— Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bitung, Jumat (17/5) melaksanakan monitoring dan evaluasi pengawasan Pemilu 2019 di hotel Sutan Raja Minut.

Dalam kegiatan tersebut, seluruh pimpinan dan ketua Panwaslu Kecamatan dihadirkan. Menurut ketua Bawaslu Kota Bitung, Deybi Londok, SE,  kegiatan ini sangat penting karena menyangkut juga evaluasi kinerja.

“Kegiatan ini sangat penting, karena selain evaluasi pengawasan, juga evaluasi kinerja Panwaslu Kecamatan,” kata Londok.

Selain itu, juga ada beberapa materi yang disampaikan oleh pimpinan Bawaslu Kota Bitung yakni Josep Sammy Rumamby, ST MAP dan Zulkifly Densi, SPd.

“Kegiatan ini akan dilaksanakan selama dua hari hingga Sabtu 18 Mei besok,” pungkas Londok. (Red)

 

 




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *