MINUT, MANADOLIVE.CO.ID –Bupati Vonnie Anneke Panambunan (VAP) dan Kapolres Minahasa Utara (Minut) AKBP Grace Rahakbau SIK, menghimbau masyarakat Minut khusunya yang beragama muslim agar jangan dulu melakukan perjalanan mudik.
Himbauan ini untuk mencegah penyebaran virus Corona. VAP juga berharap dengan tidak melakukan mudik dapat memutusakan mata rantai virus Corona.
“Mari kita berdiam diri di rumah agar mata rantai virus ini bisa putus, untuk tahun ini umat muslim berpuasa serta merayakan hari raya dirumah saja dan jangan dulu melakukan perjalanan mudik” tegas VAP.
Hal yang sama dikatakan oleh Kapolres Minut AKBP Grace Rahakbau SIK MSi dimana dirinya meminta kepada masyarakat Kabupaten Minut agar bisa mematuhi peraturan dan himbauan pemerintah agar kasus corona ini bisa menurun di Sulut khususnya di Minut.
“Mari kita tunjukkan rasa empati kita dengan mematuhi aturan dan himbauan pemerintah dengan tidak mudik, kumpul-kumpul dan jaga jarak agar terbebas dari virus Corona ini,” tambah Kapolres.(ver)