Dana Desa Dimanfaatkan Untuk Bangun Infrastruktur di Desa Tumaluntung Satu

MINSEL,  MANADOLIVE. CO. ID— Pemanfaatan Dandes Desa Tumaluntung Satu, Kecamatan Tareran Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), di prioritaskan pada pembangunan jalan atau infrastruktur. Arthur Mokalu Hukum Tua Desa Tumaluntung Satu, saat di temui di ruang kerjanya dengan jelas merincikan anggaran pemerintah yang Bersumber dari APBD (Anggaran Pendapatan Belanja Daerah), dan lewat APBD tersebut pembangunan pembangunan di desa semakin terlihat dan di nikmati masyarakat.

Khususnya Desa Tumaluntung satu yang di nakodai oleh Hukum Tua Arthur Mokalu, dalam rancangan pembangunan desa selain Infrastruktur, ada juga anggaran yang di keluarkan lewat Dana Desa, yang sangat berpengaruh juga bagi kepentingan masyarakat dengan Rincian adalah: Bidang kesehatan terdapat kegiatan posyandu dan insentif kader menelan anggaran Rp 30.200.000 Bidang pekerjaan umum masih lebih unggul dengan anggaran yang lebih besar, karena ini yang jadi prioritas.

Untuk pembuatan jalan desa sebesar Rp 455.801.700, pembangunan 10 unit talud sebesar Rp 106.835.500, pembuatan drainase 2 unit (sekitar 400 meter) senilai Rp 327.480.500 dan gorong-gorong 1 unit senilai Rp 17.591.000, Rinci Kumtua Selain itu Kumtua menambahkan bahwa, di bidang pemberdayaan, Desa Tumaluntung Satu berhasil merealisasikan untuk kegiatan Kepemudaan, penyusunan design dan RAB, SDM aparatur, BUMDes dan kelembagaan.

Pada tahun ini 2019, kami efektif dalam memanfaatkan Dandes, sehingga kami masih mempunyai silpa, sebanyak Rp 19.850.000 dalam bidang pembuatan jalan, Rp 1.400.000 di pekerjaan talud. Termasuk dalam Sikap ini Hukum Tua menerangkan bahwa ada juga kegiatan penyediaan alat peraga untuk bidang Pendidikan Sekolah Taman Kanak-Kanak (TK) serta kursus Kolintang. Sementara pekerjaan drainase dan gorong-gorong masih dalam tahap penyelesaian, jelas Arthur Mokalu (temmy)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *