MITRA,MANADOLIVE.CO.ID – Setelah resmi ditutup, Kamis (14/05/2020), tercatat ada delapan pejabat yang mendaftar bersaing untuk menduduki jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra).
Dari delapan pejabat yang mendaftar, menurut Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Mitra Marie Makalow, berpotensi ada yang tersingkir dari seleksi administrasi.
“Kemungkinan dari sekian pejabat yang mendaftar, ada yang tidak akan lulus administrasi,” jelas Makalow, Jumat (15/05/2020).
Untuk verifikasi berkas pendaftar, lanjut Makalow, akan dilakukan hari ini (red, Jumat 15 Mei). “Selanjutnya, bagi pejabat yang lulus administrasi nantinya akan diumumkan Senin 18 Mei 2020,” ungkap Makalow.
Dijelaskan Makalow, setelah diumumkannya pejabat yang lulus administrasi Sekda, masuk ketahap berikut. “Yaitu, penulisan karya tulis lewat makala,” tukasnya.
Berikut delapan pejabat yang siap bersaing untuk kusi Sekda Mitra. Diantaranya Plt Sekda Mitra David Lalandos AP. MM, Drs Jani Rolos Asisten Satu Sekdakab, Drs Very UwayKadis Kearsipan dan Perpustakaan, Dra Sarjte Taogan Kadis Pariwisata, Drs Boyke AkaySekretaris DPRD Mitra, Djelly Waruis SPt.MM Kadis Pemuda dan Olahraga, Dra Phebe Punuindoong Kaban Kesbangpol, dan Drs Piether Owu Kadis Kominfo.(Dolfi)