MANADO, MANADOLIVE. CO. ID— Perusahaan Daerah (PD) Pasar Manado yang saat ini dikomando oleh Direktur Utama (Dirut) Stenly Suwuh SE, terus melakukan pembenahan baik dari segi administrasi maupun pelayanan dan kebersihan di lokasi-lokasi pasar tradisional di kota manado.
“ Pembenahan yang kami lakukan melalui progress kerja yang maksimal. Untuk memajukan pasar-pasar tradisional di kota manado,” ujar Suwuh.
Lanjutnya, untuk kesejahteraan karyawan PD Pasar, pihaknya melakukan pembenahan administrasi keuangan.
Untuk memberikan kenyamanan bagi pembeli/konsumen dipasar. Jajaran PD Pasar Manado, kerap melakukan kerja bhakti bersama membersihkan lokasi pasar agar tidak berbau.
“ Pasar bersih, pembeli/Konsumen dan Pedagang nyaman. Pasar tidak bau, pembeli betah dalam melakukan aktivitas berbelanja di pasar. Untuk itu kami Direksi dan jajaran PD Pasar, terus melakukan kerja bhakti bersama untuk membersihkan pasar,” ujar Suwuh.
Ditambahkannya, kebersihan menjadi prioritas di bagian operasional serta diimbau baik pedagang maupun pembeli untuk mematuhi protocol kesehatan (Prokes). Agar pengunjung di pasar tradisional, nyaman dalam melakukan kegiatan berbelanja. (dar)