MINSEL, MANADOLIVE. CO. ID— DPRD Minsel sebagai lembaga wakil rakyat terus bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Minsel untuk terus membangun, memajukan Minsel lebih baik. Untuk itu, DPRD terus menjalankan tupoksinya, diantaranya bersama dengan Bupati DR Christiany Eugenia Paruntu SE, dan Wakil Bupati Frangky Donny Wongkar SH dan jajaranPemkab Minsel menggelar sidang paripurna, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.(DPRD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), Rabu (4/9/2019) kemarin.
Rapat Paripurna ini berlangsung di ruang rapat dewan, sudah di buka oleh ketua DPRD Minsel, Ibu Johana Jenny Tumbuan SE, yang di dampingi oleh sekertaris Joins Langkun, membahas akan Pembicaraan tingkat ke-dua terhadap Ranperda tentang Perubahan APBD 2019 dan Penutupan masa persidangan tahun sidang 2019.
Selain itu, DPRD Minsel juga menggelar rapat paripurna istimewa untuk mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI Jokowi rangkaian HUT RI yang ke -74.
Paripurna yang dilaksanakan di ruang sidang kantor DPRD Minsel ini dipimpin Ketua DPRD Minsel Jenny Johana Tumbuan SE, dan didampingi Wakil Ketua, Rommy Pondaag SH MH.
Jenny Johana Tumbuan Ketua DPRD minsel dalam sambutan mengatakan bahwa 74 tahun tidak terasa masyarakat Indonesia merasakan kemerdekaan, bebas berdaulat seperti bangsa-bangsa yang lain. Menghening sejenak dan menghayati perjalaan sejarah perjuangan bangsa adalah menghargai jasa-jasa para pejuang maupun pendahulu yang telah berhasil merebut kemerdekaan Negara Republik Indonesia.
Dalam sambutannya bahwa kemerdekaan adalah modal dasar bagi masyarakat guna mengisi kemerdekaan dengan membangun dan menata masa depan bangsa Indonesia Atas nama Dewan Kabupaten Minsel, “Kami mengucapkan Dirgahayu ke-74 Republik Indonesia, Semoga Tuhan memberikan kekuatan lahir dan batin dalam menyukseskan kepemimpinan nasional agar Indonesia makin maju dan sejahtera berdasarkan Pancasila dan UUD 45,” tandasnya.
Terpantau tim Liputan yang hadir dalam rapat paripurna, Bupati Dr Christian Eugenia Paruntu SE, Wakil Bupati Franky Donny Wongkar SH, Sekdakab Minsel Denny Kaawoan SE MSi, Sekretaris DPRD Joins Langkun, Kepala OPD Pemkab Minsel, Forkominda dan anggota DPRD Minsel, dan segenap awak media kabupaten Minahasa Selatan
DPRD Minsel juga bersama Bupati Minahasa Selatan DR. Christiany Eugenia Paruntu.SE menghadiri Pembicaraan tingkat Ke-Dua Terhadap Rancangan Peraturan Daerah Tentang Pertanggung Jawaban Pelaksanaan Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah (APBD) Tahun anggaran 2018, Rapat yang berdurasi kurang lebih 2 jam ini, di laksanakan di ruang rapat dewan Kabupaten Minsel, 15 Juli 2019 Senin kemarin.
Persetujuan terhadap ranperda, komisi Ampera Beri Masukan, Kehadiran perangkat Daerah, Ampera siap mendukung untuk di bahas. Dalam sambutan bupati mengatakan, Saya meyakini kabupaten minsel tetap Kondusif aman, atas kerjasama Pemerintah Kabupaten Minsel, dan Forkompida akan selalu terjalin Komunikasi yang efisien ungkapnya.
Amanat Ranperda yang di selenggarakan setiap tahun, merupakan bentuk pengawasan yang akuntable tambahnya. Selain itu bupati menyetujui Ranperda atas dukungan Fraksi DPRD lewat pendapat akhir Pemerintah Kabupaten Minsel. DPRD mengambil sikap Menyetujui Ranperda untuk menjadi Peraturan Daerah.
Selanjutnya Pemda membawa Ranperda Minsel ke- pemerintah Provinsi untuk di Evaluasi. Dalam rangkaian paripurna, Selanjutnya di Perkenalan Royke Ingkiriwang.SH sebagai ketua pengadilan Negeri Amurang..(LIPSUS / temmy)