DPRD MINSEL SUKSES GELAR SIDANG PARIPURNA HUT KABUPATEN MINSEL KE 18

MINSEL, MANADOLIVE.CO.ID— Didampingi oleh Wakil Ketua 2 DPRD Kabuoaten Minsel Paulman Stevanus Runtuwene ST, Steven Lumowa ST Wakil Ketua 1 DPRD kab Minsel membuka sidang Istimewa DPRD kab minsel dalam rangka memperingati akan hari jadinya kabupaten Minahasa Selatan yang ke 18 tahun, tepatnya hari ini senin 27/01/2021

Kegiatan ini diadakan di Ruang Rapat DPRD, Sementara itu Ketua DPRD Ibu Jenny J. Tumbuan SE dan Ibu Bupati Kabupaten Minahasa Selatan DR Christiany E Paruntu SE mengikuti lewat Vicon di Rumah Dinas Bupati.

Wakil ketua Dewan Steven Lumowa menyampaikan Terima kasih untuk terobosan yang dilakukan oleh Bupati Minahasa Selatan DR. Christiany Eugenia Paruntu, SE dan Wakil Bupati Frangky Donny Wongkar, SH dalam mendongkrak popularitasnya Kabupaten Minahasa Selatan sehingga saat ini lebih dikenal melalui prestasi prestasi yang di raih. Oleh sebab itu, harap kami, diusia Ke-18 ini, Minahasa Selatan akan terus maju lebih berkarya, dan giat selalu.

Dilain pihak DR. Christiany Eugenia Paruntu, SE selaku Bupati Minahasa Selatan dalam sambutan di akhir jabatan ini menyampaikan, Terima kasih untuk seluruh THL dan ASN yang sudah turut kerja sama dengan loyal membangun Minahasa selatan hingga sampai saat ini bisa lebih dikenal dimata Nasional bahkan Internasional.

Saya akui bahwa terbentuknya Kabupaten Minahasa Selatan saat ini, lewat perjuangan dan kerja yang keras, sehingga Minsel boleh berjaya menjadi daerah otonom. Tak lepas dari itu saya ucapkan terima kasih juga untuk masyarakat Minahasa Selatan, terima kasih untuk Forkopimda, yang juga sudah membantu dalam semua pencapaian ini.

Bupati juga menambahkan, untuk seluruh masyarakat Minsel, tentu saja kita menyadari bahwa perjalanan kita masih panjang, karena tempat tinggal kita yang jadi milik kita bersama, yaitu kabupaten Minahasa Selatan, masih juga terhitung usia dini, dan harus kita berikan perhatian bersama, bekerja bersama, dalam membuat karakter fisik Minsel untuk tumbuh lebih cepat, lebih tangguh dan kuat, demi terwujudnya Kabupaten Minahasa Selatan hebat terdepan.

Saya melihat pada saat ini MINSEL sudah punya daya untuk bersaing baik dalam bidang seni, budaya, pendidikan dan olah raga, lebih khusus dalam pembentukan revolusi mental, untuk lebih bertakwa pada Tuhan Yang Maha Esa. Oleh sebab itu, marilah sama sama satukan tangan kita untuk selangkah lebih maju kedepan Ungkap Bupati.

Ferry Jones Sangian mewakili Gubernur Sulawesi Utara juga mengatakan bahwa berdirinya Minsel 18 tahun silam sudah mewarnai akan roda pemerintahan sulut, dengan pencapaian – pencapaian yang sangat berarti dan fantastis, baik dalam hal Pendidikan, olah raga seni dan budaya, pertanian, industri, dan lain lain sehingga bisa bersaing dengan kabupaten kota lain di Indonesia, oleh karena itu, mulai saat ini marilah kita hilangkan perbedaan, dan kita bersatu untuk kemajuan MINSEL lebih cemerlang ungkapnya.

Sejauh potret tim liputan, walaupun sidang paripurna ini dilakukan lewat Vidcon dengan mengikuti Protab kesehatan, tapi ini sudah berlangsung dengan baik, dengan dihadiri oleh perwakilan Gubernur Sulut Ferry J. Sangian, Unsur Forkopimda, Sekdakab, Pejabat Esalon II dan III, Komisioner KPU/Bawaslu, Camat, dan Pegawai negeri lainya, ditambah dengan puluhan awak media baik biro Lokal, maupun biro kota manado dan sekitarnya, lewat media cetak, online, Televisi dan juga radio, tim liputan ML(temmy-Lipsus)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *