Manado, MANADOLIVE.CO.ID–Bank Indonesia perwakilan Sulut terus mengedukasi masyarakat untuk mencintai rupiah. Kali ini dalam gelaran buka puasa bersama yang bertajuk ramadhan berkah bersama insani Bank Indonesia ( Rabbani) di Pondok Pesantren Darul Istiqomah, Sabtu, ( 15/3/2024) .
Dalam kesempatan tersebut Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sulawesi Utara Andry Prasmuko mengatakan kegiatan Rabbani ini merupakan upaya Bank Indonesia untuk selalu hadir dalam setiap makna Indonesia menyambut bulan Ramadhan.
Dalam kegiatan tersebut, dirangkaikan dengan edukasi Cinta Bangga Paham (CBP) Rupiah sebagai rangkaian kegiatan Goes to Pesantren, QRIS, Eksyar serta penyerahan PSBI ke Mesjid Nurul Jariah dan Taman Mapanget.
Lebih lanjut dikatakannya, CBP Rupiah bukan hanya terbatas pada 3D ( Dilihat, Diraba, Diterawang) dan cara merawat rupiah ( 5T-Tidak melipat, Tidak mencoret, Tidak meremas, Tidak membasahi, Tidak menstaples) namun juga mencakup peran rupiah sebagai simbol dan identitas Bangsa serta fungsi rupiah dalam perekonomian secara menyeluruh.
Juga Bank Indonesia mendorong masyarakat untuk mengoptimalkan pembayaran secara non tunai diantaranya QRIS. ( rosita)