Gelar Rakerda Ke- 3 dan Syukuran HUT ke-8, IWO Manado Komitmen Bangun Manado Lewat Jurnalis Online

MANADO,  MANADOLIVE. CO. ID— Para jurnalis yang tergabung dalam Ikatan Wartawan Online (IWO) Kota Manado kembali menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) IWO Manado yang ke 3 sekaligus merayakan syukuran HUT IWO ke 8. Acara tersebut digelar  MC PADI Dive Resort Bunaken, Pulau Bunaken Selasa (18/8/2020).

Rakerda IWO dan syukuran HUT dihadiri Kasubag Humas Pemkot Manado Orlando David dan juga dihadiri Kepala Bidang (Kabid) Kelembagaan dan Kapasitas Pariwisata Kota Manado Dinas Pariwisata Manado, Steven Runtuwene.

Dalam kesempatan tersebut, Kasubag Humas Orlando David mewakili Kabag Humas Pemkot Manado memberikan apresiasi terhadap organisasi jurnalis online IWO Manado yang sudah banyak membantu pemerintah kota Manado di dalam menyampaikan program-program pemerintah kota Manado lewat pemberitaan online. Pejabat yang dikenal dekat dengan jurnalis ini juga mengharapkan agar kemitraan yang sudah terjalin dengan baik bisa ditingkatkan.

Hal yang sama juga dikatakan Kabid Kelembagaan dan Kapasitas Pariwisata Kota Manado Steven Runtuwene mengharapkan agar jurnalis online yang ada di kota Manado tetap mempertahankan visi dan misinya jurnalis santun anti hoax.

Ketua IWO Manado Agriyanto Reppy mengharapkan agar dalam Rakerda IWO ini bisa menghasilkan program-program yang terbaik di dalam membangun kota Manado. “Mari kita besarkan organisasi wartawan online dengan memberitakan informasi yang benar, anti hoax serta  santun dalam pemberitaan,” tandas Anto Reppy, sapaan akrabnya. (dar)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *