Imlek 2023 Rizal Nancy Dijamu Keluarga Honandar Sondakh

Bitung,MANADOLIVE.CO.ID- Tahun Baru China atau perayaan hari raya Imlek di rayakan warga keturunan Tionghoa di Kota Bitung.

Termasuk keluarga Wakil Wali Kota Hengky Honandar, SE dan Sekretaris PKK Nyonya Ellen Sondakh atau keluarga besar Honandar Sondakh hari Minggu 22 Januari 2023 melaksanakan open house di rumah kediaman Sari Cakalang Madidir.

Wali Kota Bitung Ir.Maurits Mantiri, MM didampingi Bunda Rita Mantiri Tangkudung, ST mendatangi Sari Cakalang pada jam 13.00 wita.

Kemudian pada jam 19.00 wita Kadis PUPR Rizal Sompotan,ST.MM di dampingi Kabid Kesehatan Masyarakat dr.Nancy Kewas atau keluarga Sompotan Kewas berkunjung di rumah Sari Cakalang disambut Wakil Wali Kota Hengky Honandar, SE dan ibu Ellen Honandar Sondakh akrab disapa Cik Ellen langsung di jamu dan bersantap bersama.

Menurut Cik Ellen bahwa keluarga Honandar Sondakh sangat gembira di kunjungi keluarga Mantiri Tangkudung dan Sompotan Kewas apalagi mencicipi hidangan yang disajikan.

Sementara dr.Nancy ketika diwawancarai mengatakan dirinya suka makan buah lemon Cina karena menyehatkan.

Kadis Rizal Sompotan sendiri menyampaikan ucapan selamat tahun baru China kepada warga kota Bitung keturunan Tionghoa yang merayakan Imlek di tahun 2023.

Ia berharap di tahun shio kelinci ini Kota Bitung semakin maju di berkati serta di jauhkan dari berbagai bencana.Guls




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *