Jalin Silaturahmi Antar Sesama, Camat Pusomaen Buka Puasa Bersama Warga Minanga Tiga

MITRA,MANADOLIVE.CO.ID-Camat Pusomaen Fekie Pontororing melakukan buka puasa bersama warga Muslim yang ada desa Minanga tiga.Rabu (28/4/2021).

Menurut Pontororing,buka puasa bersama yang di gelar di Mesjid Al-ishyrah, untuk menjalin silaturrahmi dan membina kebersamaan dalam kesederhanaan sesama keluarga besar Kecamatan Pusomaen dan masyarakat Desa Minanga tiga khususnya umat Muslim.

“kegiatan buka puasa bersama mempunyai tujuan untuk merajut dan meningkatkan hubungan baik antara pemerintah dan masyarakat.”ucap Pontororing.

Selain itu Pontororing juga menghimbau bagi masyarakat khususnya jemaah Muslim yang ada di desa Minanga tiga agar dapat mendukung program pemerintah baik yang ada di desa, kecamatan,maupun program Pemkab Minahasa Tenggara.

“Mari bersama mendukung setiap program pemerintah demi kemajuan kita bersama.selamat melaksanakan ibadah puasa,beribadahlah dengan baik serta jaga hubungan persaudaraan yan baik sehinga kita terhindar dari kekacauan.”tutup Pontororing.

Sementara itu Hukum tua desa Minanga tiga Sukardi Selerang mengapresiasi serta mengucapkan terimakasih kepada pemerintah kecamatan Pusomaen khususnya Camat Fekie Pontororing yang sudah meluangkan waktu untuk berbuka puasa bersama dengan umat muslim yang ada di desa Minanga tiga.

“Melalui kegiatan ini kiranya hubungan silaturahmi bisa terjalin terus.” ucap Selerang.

Turut hadir dalam kegiatan buka puasa bersama,kasie bidang pendidikan dan agama muslim kementerian agama kabupaten Mitra Hj.Deske Sangian,anggota DPRD Mitra Hj.Rasni Pontororing.(Dolfi)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *