MITRA,MANADOLIVE.CO.ID-Peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) pada tahun ini dipastikan berbeda dengan tahun sebelumnya.
Dikatakan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Mitra, Djely Waruis,peringatan Haornas yang jatuh pada 9 September 2020 di Kabupaten Mitra tidak akan dirayakan secara meriah dalam suatu upacara, mengingat situasi pandemik COVID-19.
“ menyesuaikan dengan situasi saat ini maka peringatan Haornas di masa pandemik COVID-19 hanya diintensifkan melalui kegiatan internal di kantor saja.”ucap waruis.Rabu(9/9/2020)
Lebih lanjut Waruis,mengatakan,untuk Tema Hari Olahraga Nasional ( HAORNAS) 2020 adalah “Sport Science, Sport Tourism, Sport Industry.
“Melalui Peringatan Haornas mari kita tingkatkan Sinergitas, Semangat, dan Kekuatan dalam meningkatkan prestasi Olahraga melalui dukungan Sport Science, serta mendorong Pertumbuhan Ekonomi melalui Sport Tourism dan Sport Industry dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.”ujar Waruis.
“Salam Sehat,Salam Olahraga.Olahraga Jaya.”tutup waruis.(Dolfi)