MINAHASA, MANADOLIVE..CO.ID -Penjabat Bupati Minahasa Dr Jemmy Stani Kumendong MSi, bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) pada peringatan Hari Pendidikan Nasional (HARDIKNAS) Tahun 2024, dengan mengenakkan pakaian adat yang bertempat di halaman Kantor Bupati, Kamis (2/5/24).
Hardiknas 2024 mengangkat tema, “Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar”.
Pemimpin Upacara, Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan Dinas Pendidikan Kabupaten Minahasa, Frandky S Waworuntu SH MAP, dengan perwira upacara Sekretaris Dinas Pendidikan Hendrik Tompodung.
Upacara ini ditandai dengan pengibaran Bendera Merah Putih oleh pasukan pengibar bendera, kemudian dilanjutkan dengan hening cipta untuk mengenang para pahlawan, secara khusus pahlawan di dunia pendidikan, kemudian pembacaan teks Pancasila dan teks Undang Undang Dasar 1945, serta persembahan lagu-lagu nasional.
Disela upacara ini,Penjabat Bupati Minahasa Dr Jemmy Stani Kumendong, MSi menunjuk Dr Arody Tangkere, MAP sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan menggantikan Ir Wenny Talumewo MSi, yang pensiun terhitung 1 Mei 2024.
SK Plt Asisten II ini diserahkan langsung oleh Pj Bupati Kumendong MSi, didampingi Sekretaris Dr Lynda Watania, MSi disela sela upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2024 .
Arody Tangkere usai menerima SK Plt Asisten II, menyampaikan terima kasih kepada Bupati Minahasa bersama Sekda, yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk mengemban tugas ini.
“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan pak Bupati Dr Jemmy Stani Kumendong dan ibu Sekda Dr Lynda Watania. Kami siap menjalankan tugas dan tanggung jawab yang diamanatkan kepada kami, dan tentunya kami perlu dukungan dan kerjasama dari seluruh jajaran Pemkab Minahasa dalam menunaikan tugas ini,” tuturnya.
Sementara Wenny Talumewo pun menyampaikan terima kasih kepada Bupati dan Sekretaris Daerah Minahasa, serta seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa, yang selama ini telah menjadi mitra kerja dalam mensejahterakan masyarakat.
“Terima kasih kepada pak Bupati dan ibu Sekda selaku pimpinan yang telah membimbing selama ini. Dan kepada seluruh jajaran, yang selama telah menjadi mitra kerja,” tukasnya.
Diketahui, Wenny Talumewo mengakhiri masa pengabdiannya sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) dengan karir yang luar biasa. Sebelum menjabat Assisten II, putra Langowan itu beberapa kali memegang jabatan esselon II. Lama menjabat sebagai Kepala Dinas Kehutanan.
Kepala Dinas Pangan, Plt Kadis Perhubungan. Ia juga Karir lama memegang jabatan Camat di beberapa wilayah strategis Minahasa, Kakas, Pineleng, Tombulu.
Bupati Kumendong kemudian membacakan sambutan Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek)
Menteri Pendidikan Republik Indonesia, Nadiem Anwar Makarim BA MBA. Dia mengatakan, “Lima tahun terakhir ini adalah waktu yang sangat mengesankan dalam perjalanan Menteri Makarim di Kemendikbudristek, menjadi pemimpin dari gerakan merdeka belajar semakin menyadarkan kami tentang tantangan dan kesempatan yang kita miliki untuk memajukan pendidikan Indonesia.
“Bukan hal yang mudah untuk mentransformasi sebuah sistem yang sangat besar. Bukan tugas yang sederhana untuk mengubah perspektif tentang proses pembelajaran. Pada awal perjalanan, kita sadar bahwa, membuat perubahan butuh perjuangan. Rasa tidak nyaman menyertai setiap langkah menuju perbaikan dan kemajuan. Kemudian, ketika langkah kita mulai serempak, kita dihadapkan dengan tantangan yang tak pernah terbayangkan yakni Pandemi,” kata Makarim.
“Dampak yang ditimbulkan mengubah proses belajar mengajar dan cara hidup kita secara drastis. Pada saat yang sama, pandemi memberi kesempatan untuk mengakselerasi perubahan. Dengan bergotong royong, kita berjuang untuk pulih dan bangkit kembali menjadi jauh lebih kuat. Ombak kencang dan karang tinggi sudah kita lewati bersama. Kini, kita sudah mulai merasakan perubahan terjadi di sekitar kita, digerakkan bersama-sama dengan langkah yang serempak dan serentak,” Kata Menteri Makarim .{adve/JUNO)