Lepas Kontingen Mitra, Wabup Jocke Legi Minta Atlet Raih Medali dengan Maksimal

MITRA, MANADOLIVE.CO.ID-Wakil Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) Drs. Jesaja Jocke Legi meminta para atlet yang akan berlaga di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke XI Sulawesi Utara (Sulut) di Bolaang mongondow (Bolmong)2022,agar menunjukan prestasi serta meraih medali dengan maksimal.

Hal ini di sampaikan Legi saat melepas kontingen Mitra di Sport Hall kantor DPRD Mitra.Rabu (9/11/2022).

Menurut Legi,kegiatan yang diprakasai Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), bekerjasama dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Mitra. Kiranya ada atlet yang nantinya akan mengharumkan Kabupaten Mitra ke kanca Nasional bahkan ke Internasional.

“Banyak atlet di Minahasa Tenggara yang berpotensi, tunjukan prestasi kalian di ajak Porprov Sulut di Bolmong. Raih medali dengan maksimal,” tegas Legi.

Meski anggaran yang ada terbatas, lanjut Legi, Tetapi kami berusaha sedapat mungkin untuk mengikut sertakan para atlet di Porprov Bolmong.

” Dengan anggaran yang terbatas, baik Dispora maupun KONI. Namun kami Pemkab Mitra terus berupaya memberikan yang terbaik,” pungkas Legi di dampingi ketua KONI Mitra Roy Wondal.

Sementara itu, Kepala Dispora Kabupaten Mitra Sartje Taogan dalam sambutan mengatakan, adapun yang menjadi harapan dari Pemerintah Kabupaten Mitra. Semoga, para atlet yang akan berlaga di Porprov,boleh menunjukan prestasi yang luar biasa demi Kabupaten Mitra yang sama-sama kita cintai.

“Kiranya dengan kita mengikuti Porprov tahun ini, akan mendapatkan atlet yang berprestasi bukan saja di tingkat provinsi. Melainkan di tingkat Nasional,” tutur Taogan.

Di ketahui, kontingen Mitra di ikuti oleh 174 Atlet putra putri asli Mitra yang terbagi 13 Cabang Olahraga (Cabor), diantaranya, Bola Voli, Atletik, Mountain, dan beberapa cabor lainnya.(Dolfi)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *