MINSEL, MANADOLIVE. CO. ID– Bertempat di BPU Desa Kapoya kecamatan Sultra kabupaten Minahasa Selatan, hari ini jumat (18/02/22) Bantuan Langsung Tunai atau BLT yang bersumber dari Dana desa tahun anggaran 2022, ke-77 KPM warga Desa Kapoya disalurkan. Penyaluran cepat BLT kabupaten di-Minahasa Selatan, diapresiasi untuk ke-13 Desa, satu diantara adalah Desa kapoya yang dinakhodai oleh Plt Hukum Tua Osty Kojo
Osty Kojo Plt Hukum Tua Desa Kapoya saat di temui sejumlah media menjelaskan bahwa penyaluran BLT-DD tidak perlu untuk ditahan karena ini adalah hak warga, lebih cepat diserahkan itu juga lebih baik supaya pemerintah tidak akan merasa berhutang pada masyarakat, perlu juga diketahui bahwa, penyaluran BLT DD ke-77 KPM ini sudah sesuai mekanisme yang ada, atau sudah merupakan hasil akhir dari musyawarah desa jelasnya singkat.
Hukum Tua juga menambahakan , kami sebagai pemerintah sangat berharap kepada 77 KPM agar bantuan ini bisa dibelanjakan apa yang menjadi kebutuhan dalam keluarga, gunakanlah dengan sebaik-baiknya sehingga dapat memenuhi kekurangan dimasa pandemi ini, dan untuk masyarakat bekerja samalah dengan pemerintah untuk menjalankan Program Pemerintah lewat kegiatan percepatan Vaksin, Jum’at bersih, dan Program-program lainnya, karena salah satu Kriteria sehingga Desa Kita atau Desa Kapoya mendapatkan Penghargaan langsung dari bupati pada beberapa hari lalu, oleh karena ada bantuan juga dari masyarakat yang selalu menunjang akan program pemerintah Desa tambah Hukum Tua.
Penggunaan dana desa dengan baik adalah kriteria utama sehingga Desa Kapoya disaksikan oleh kepala-kepala Desa se-Minsel, dan diliput langsung oleh puluhan Wartawan Minahasa Selatan dalam Launcing BLT tahun anggaran 2022, mendapatkan Penghargaan khusus dari Pemkab atau bupati dalam bentuk Piagam. Tim liputan ML(temmy)