SULUT , MANADOLIVE. CO. ID– Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas Gereja Masehi Advent Hari ke Tujuh (GMAHK) daerah Minahasa Utara-Bitung Sulawesi Utara (Sulut) , diresmikan oleh Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) RI Hj Ida Fauziyah, didampingi Ketua Komisi IX DPR RI Felly E Runtuwene, Jumat (24/09/21) di kawasan perkantoran Bupati Minahasa Utara (Minut).
Menaker Ida Fauziya mengungkapkan bahwa BLK GMAHK salah satu dari 1.114 BLK komunitas yang dibangun oleh Kemnaker RI pada tahun 2020, untuk pelaksanaan program pelatihan tahun 2021.
“Secara total seluruh indonesia dari 2017-2020 kita membangun 2127 BLK komunitas se-indonesia, dengan berabagai komunitas keagamaan. Jadi kalau di Sulut berbasis agama kristen, katolik. Begitu juga di nusa tenggara timur, sumatra utara. Sementara di jawa lebih banyak kami dibangun BLK berbasis agama islam yaitu BLK yang berada di pondok-pondok pesantren,”ungkapnya.
Selanjutnya, di tahun 2021 proses pembangunanya baru dimulai dan memang tidak sebanyak tahun 2020.
” Kita akan membangun 787 BLK komunitas dan akan di lakukan pelatihan tahun depan. Mudah-mudahan BLK komunitas yang kita bagun ini, bisa menciptakan tenaga yang kompeten di sulut untuk mendukung pengembangan KEK Bitung dan Likupang.” tuturnya.
Sementara itu Ketua Komisi IX DPR RI Felly E Runtuwene berharap, BLK tersebut untuk bisa mandiri dan menciptakan tenaga kerja yang memiliki keahlian dibidangnya.
“Di tahun 2020 dibangun BLK Komunitas ada 7 unit. Nantinya akan di sambung lagi di tahun yang akan datang dan kita harap apa yang disampaikan ibu menteri ini tidak selamanya di biayai oleh kementrian. Jadi kedepannya diharapkan BLK bisa mandiri,” ujar Runtuwene.
Ia menjelaskan, kalau kartu prakerja ada waktunya untuk diberikan pelatihan baik offline maupun online. Tetapi kalau BLK jika dikelola dengan baik, dapat dinikmati oleh aak-anak dan cucu-cucu kedepannya.
” Setiap tahun pasti bertambah pengangguran. Nah mereka itu boleh kita latih kerja di BLK sini, agar mereka bisa medapat pelatihan kerja dan nantinya dapat membuka lapangan pekerjaan lapangan pekerjaan untuk masyarakat sekeliling,” pungkasnya. (iin/*)