MINUT, MANADOLIVE.CO.ID– Permintaan Pemerintah kepada masyarakat agar tetap berada di rumah untuk memutus mata rantai penyebaran Corona virus (Covid19), berdampak pada perekonomian masyarakat yang kehilangan mata pencarian maupun penurunan penghasilan.
Aktifis muda William Luntungan menuangkan ajakan, himbauan, sekaligus penegasan lewat spanduk yang dipasang dijalan Airmadidi – Bitung, Selasa (31/3/20).
Luntungan bersama dua rekannya Ray Lotulong dan Decky Mumbunan, mengajak pejabat se-Sulut untuk ikut berpartisipasi membantu masyarakat yang kurang mampu.
“Pejabat – pejabat yang memiliki kelebihan jangan pelit, marilah kita membantu masyarakat yang ada disekitar kita yang membutuhkan uluran tangan” ajak Luntungan.
Selain itu dirinya menghimbau kepada pemerintah provinsi maupun kabupaten, agar dalam membagikan sembako tidak tebang pilih serta berlaku sampai pada pelosok – pelosok daerah.
“Saya berharap pemerintah merata dalam memberikan sembako”, ucap Luntungan sembari penegaskan, kepada pemerintah untuk menindak oknum – oknum pedagang nakal yang menimbun maupun menaikkan harga sembako.
Salah satu pesan dalam spanduk berukuran tiga meter bertuliskan, “Jika mendesak segera lakukan karangtina lokal untuk mencegah penularan Covid 19”. (ver)