Pemilu Sukses Digelar, Bupati Imbau Warga Untuk Satukan Perbedaan

MINSEL, MANADOLIVE. CO. ID— Hari ini, Jumat (19/4/2019), Bupati Minahasa selatan Christiany Eaugenia Paruntu, lewat Kabag Humas dan Protokol Minsel Altin Swalang kepada media, dalam ungkapan bupati memberikan penghargaan kepada semua pihak yang terlibat Terima kasih Forkopimda, Bawaslu, KPU, dan jajaran pemerintah daerah, pemerintah kecamatan, dan pemerintah desa, termasuk aparat keamanan Linmas, Tokoh masyarakat, Tokoh agama, dan seluruh warga masyarakat, yang sudah berperan aktif, sehingga pemilihan umum pada kali ini boleh berajalan dengan aman damai dan terkendali.

Kitapun sebagai warga sudah menyadari, bahwa didalam Perbedaan yang tercipta karena Pesta rakyat yang diselenggarakan ini, sudah membawa makna yang sangat besar bagi kita sebagai warga yang baik, sudah membuat karakter kita bertumbuh lebih dewasa di dalam berpolitik, bertumbuh diantara perbedaan, diantara banyak pilhan, tapi kita sudah melalui semuanya itu, dengan menggunakan hak pilih kita, untuk memilih Presiden Wakil Presiden, DPD RI, DPR RI, DPRD PROV, dan DPRD KABUPATEN, yang terpancar di seEnteru Negara Republik Indonesia yang kita cintai, semua itu hanya untuk memperstukan nagara kita yang sangat kita cintai.

Mulailah pada saat ini kita satukan perbedaan kita, karena perbedaan itu sangatlah indah. mari kita kembali hidup bergandengan tangan dan bahu membahu, bersyukurlah kepada Tuhan dengan apapun hasil yang kita sudah terima. Untuk seluruh umat kristiani, selepas minggu sengsara, pada hari ini kebesaran Tuhan dinyatakan bagi kita manusia,

Dia membuktikan pengorbananNya lewat kematian diatas kayu salib pada Jumat yang disebut Jumat Agung ini. marilah kita memaknai, marilah kita bersekutu dengan Tuhan, yang sudah mati di atas kayu salib, sudah bangkit di antara orang mati, sudah korbankan dirinya untuk seluruh umat manusia, sudah melewati kesengsaraan yang sangat pahit, karena menebus dosa kita semua. Salam sejahtera, Selamat berbakti di Jumat Agung ini, Tuhan memberkati Rakyatku (temmy)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *