Personel Polsek Manganitu Selatan Perluas Lahan Tanam Jagung Dukung Ketahanan Pangan

by -115 Views

Tahuna manadolive.co.id – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Polsek Manganitu Selatan melaksanakan kegiatan perluasan lahan penanaman bibit jagung pada Rabu, 16 April 2025. Di lahan pangan milik Polsek Manganitu Selatan yang terletak di Kampung Laine, Kecamatan Manganitu Selatan.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Manganitu Selatan, IPDA H. Kaware, S.H., dan turut dihadiri oleh sejumlah pihak terkait. Hadir mewakili Danramil 1301-03 Tamako yakni Sertu H. Kasalang, Kapitalaung Kampung Laine Alci Lahonda, penyuluh pertanian Kecamatan Manganitu Selatan David Pananggung, S.P., personel Polsek Manganitu Selatan, serta perangkat Kampung Laine.

Rangkaian kegiatan diawali dengan ucapan selamat datang oleh Kapolsek IPDA H. Kaware, S.H., dilanjutkan doa bersama yang dipimpin oleh Bripka Jimison L. Talu. Usai doa, seluruh peserta secara simbolis melakukan penanaman bibit jagung di lahan yang telah disiapkan.

Langkah ini merupakan bentuk nyata keterlibatan Polsek Manganitu Selatan dalam mendukung program ketahanan pangan serta menjalin sinergi bersama masyarakat dan instansi terkait. ( gustaf)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.