Perumda Air Minum dan Kejari Bitung Bangun Kerjasama Tingkatkan PAD

by -14 Views

Bitung,MANADOLIVE.CO.ID- Dalam rangka lebih mengoptimalkan fungsi pelayanan air bersih kepada pelanggan.

Perumda Air Minum Dua Sudara Kota Bitung bersama Kejaksaan Negeri Bitung hari Senin 10 Maret 2025 menggelar penandatanganan perjanjian kerjasama di gedung Adhiyaksa di saksikan Kabag Kerja Sama Setda Bitung Riano Senduk, pejabat teras Kejari Bitung, pimpinan dan karyawan Perumda Air Minum dan anak-anak yatim.

Penandatanganan kerjasama tersebut di lakukan langsung Kepala Kejaksaan Negeri Bitung Dr.Yadyn,SH.MH dan Direktur Utama Perumda Air Minum Dua Sudara Drs.Alfred Salindeho,SE.MM.

Pada kesempatan membawakan sambutan Yadyn menjelaskan wujud kerjasama berupa pendampingan penegakan hukum, peningkatan Pendapatan Asli Daerah, Branding produk air kemasan DANO dan santunan kepada anak Yatim.

Dia menerangkan bahwa dampak dari kerjasama yakni peningkatan pelayanan publik, membuka lapangan kerja baru melalui pabrik air kemasan, mewujudkan realisasi target pendapatan.

Direktur Salindeho sendiri mengaku kendati kurun 2 tahun terakhir sangat besar kontribusi sektor industri sehingga mencapai Rp.1,6 Miliar pertahun sedangkan di tahun 2025 pihaknya berharap bisa naik sekitar Rp.2 Miliar.

Selain kegiatan penandatanganan perjanjian kerjasama di rangkaikan dengan buka puasa bersama anak-anak Yatim.Guls

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.