Tahuna, manadolive.co.id – Kapolres Sangihe, AKBP Abdul Kholik, melalui Kasat Lantas Polres Sangihe, IPTU Ismael Dico, mengumumkan pelaksanaan Operasi Patuh 2024. Dalam operasi ini, Satlantas Kepulauan Sangihe akan membagikan helm gratis kepada pengendara kendaraan roda dua yang tidak memakai helm.
“Kegiatan hari ini merupakan upaya kami dari Satlantas Kepulauan Sangihe dalam melaksanakan Operasi Patuh 2024. Kami akan membagikan helm gratis kepada pengguna kendaraan roda dua yang tidak memakai helm. Intinya, kami ingin lebih mendekatkan diri kepada masyarakat untuk meningkatkan citra Polri di mata masyarakat,” jelas IPTU Ismael Dico.
Menurut IPTU Ismael Dico, pelanggaran lalu lintas yang sering terjadi, seperti boncengan lebih dari satu orang, telah mencapai 95 teguran. “Kami telah mengambil langkah-langkah untuk menekan jumlah pelanggaran ini,” tambahnya.
Operasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berkendara serta mengurangi jumlah pelanggaran lalu lintas di wilayah Sangihe. ( gustaf)