TOMOHON, MANADOLIVE.CO.ID-
Kegiatan Pawai bocah dalam rangka memperingati hari Pendidikan Nasional
di Kota Tomohon Senin, (06/05/2024).
Dalam sambutan Walikota yang di bacakan oleh Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah kota Tomohon Masna J.M Pioh,S.Sos Syukur kepada Tuhan yang maha kuasa, dalam tuntunan-Nya menghadirkan kita semua dengan berbagai corak warna keceriaan. Semua kreatifitas memberi tanda sukacita meliputi kita pelaku Pendidikan yang terus bersemangat menemukan cara baru dalam pengembangan Pendidikan.
Dalam momentum kita memperingati hari pendidikan Nasional ini memberi kesempatan besar beradaptasi dengan metode pengajaran dalam ruang merdeka belajar yang bertujuan menggerakkan pengembangan motorik dan akhlak peserta didik.
Pada tahapan ini pembentukan karakter anak menjadi perhatian yang amat mendasar.
Olehnya perjuangan kita menanamkan sikap disiplin di setiap pelaksanaan pawai bocah dari tahun ketahun memberi makna yang sangat penting; ketahanan baris-berbaris, mengasah gerak otak, keselarasan, kerapihan akan mengurai mentalitas bekerja sama.
Tujuan sederhana ini, memerlukan ketelitian pendidik dan orang tua.
Semangat di peringatan hari pendidikan nasional ini juga, mengisi hal fundamental dalam lingkup pendidikan anak usia dini yaitu 3 target perubahan yang harus di kawal bersama yakni, menghilangkan tes membaca menulis dan berhitung atau calistung pada proses penerimaan siswa baru.
Demikian halnya pelayanan paud berkualitas menjadi sasaran yang mendesak untuk terus di kerjakan. kesempatan selanjutnya bagi anak-anak SD perlunya perhatian besar dalam mencapai 6 (enam) pondasi anak:
1. agama dan budi pekerti
2. kematangan emosional
3. keterampilan sosial
4. memaknai belajar
5. keterampilan motorik dan
6. kematangan kognitif.
Penting bagi kita semua menyelaraskan konsep dan semangat bekerja keras untuk mencapai kualitas layanan paud dan siswa sd pemula yang membutuhkan perhatian lebih tinggi dari kita semua semangat dihari pendidikan nasional ini terus di gelorakan dalam ritme kerja yang semakin nyata membangun pendidikan yang menyenangkan dan berkualitas serta pendidikan sd yang meletakan pondasi karakter yang paling utama.
Untuk itu, Walikota Tomohon beserta segenap jajaran Pemerintah Kota Tomohon mengucapkan selamat memperingati hari pendidikan nasional kepada seluruh guru-guru dan anak-anak sekolah di seluruh kota Tomohon.
Dengan harapan melalui hari pendidikan nasional ini dapat terus mendorong seluruh anak-anak untuk aktif, kreatif dan kritis dalam proses belajar sehingga menciptakan generasi bangsa yang mandiri, cerdas dan berakhlak mulia.
Peserta pawai Paud/Kelompok Bermain berjumlah 15 kelompok, Taman Kanak-Kanak 54 dan Sekolah Dasar berjumlah 66 sekolah, melewati panggung utama di Pusat kota kompleks Merana Alfa Omega.
Dihadiri oleh Seluruh staf Dinas Pendidikan dan Kebudayaan daerah Kota Tomohon, Para kepala Paud, kepala sekolah TK se-Kota Tomohon Kepala sekolah Dasar se-kota Tomohon,Unsur kepolisian dan orang tua murid. (Edel)