Sophia Antou Ajak Orang Tua Tanamkan Semangat Patriotik Terhadap Anak

MITRA, MANADOLIVE.CO.ID – Untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia. Maka setiap Tanggal 10 November, bangsa Indonesia memperingati hari nasional tersebut dengan nama Hari Pahlawan.

Anggota DPRD Kabupaten Minahasa Tenggara, fraksi PDIP Sophia Antou mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk memperingati dengan hikmat serta mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk bangsa dan negara.

Karena perjuangan para pahlawan sambung Antou, sehingga bangsa ini menjadi bangsa yang besar, maju dan berkembang saat ini.

“Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa perjuangan pahlawannya.

Jika dulu pahlawan berjuang melawan penjajah dengan bambu runcing, maka saat ini kita pun bisa mewarisi semangat juang para pahlawan bangsa dengan segenap kreativitas dan kemampuan kita demi kemajuan Indonesia,” kata Antou.

Politisi Dapil Ratahan, Ratahan Timur, Pasan dan Pusomaen ini pun mengimbau orang tua dan guru di sekolah, agar berperan dalam menanamkan semangat patriotik para pahlawan kepada anak-anak.

“Sehingga jasa para pahlawan tidak terlupakan hingga akhir hayat,” ujarnya.

Tak hanya itu, dirinya kemudian mengajak pemuda pemudi Minahasa Tenggara, untuk tanamkan rasa patriotik, meneladani bahkan mampu mengimplementasikan nilai-nilai luhur para pahlawan dalam kehidupan sehari-hari, terutama dalam berjuang memerangi covid-19.

“Mari kita selalu jaga semangat patriotisme, bersinar dalam dirimu. Bangga menjadi Indonesia. Selamat Hari Pahlawan 2021,” pungkasnya. (**Dolfi)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *