Talangi Kesulitan Warga, Plt Kumtua Desa Tumpaan Lucky Lumenta Salurkan BLT

MINSEL,  MANADOLIVE. CO. ID— Plt Hukum Tua Desa Tumpaan Lucky Lumenta menanggapi akan keseriusan Pemerintah dalam mengatasi kesulitan masyarakat yang terkena dampak pandemi covid-19 yang sampai saat ini terus dialami.

Upaya yang dianjurkan Oleh Pempus terus dilakukan oleh pemdes Tumpaan, karena itu adalah faktor yang paling penting yang perlu dilakukan pada saat ini.

Saat ditemui oleh tim liputan terkait penyaluran BLT DD bertempat di Balai Pertemuan Umum Desa Tumpaan Lucky mengatakan bahwa untuk menalangi akan kesulitan masyarakat Pemerintah Desa Tumpaan telah menyalurkan BLT-DD Mulai dari Tahap I sebanyak Rp.600.000/Kepala Keluarga hingga Tahap Saat ini memasuki Tahap V total yang dibagikan berdasarkan aturan Rp.300.000/KK.

Pemerintah Desa sudah menganggarkan dana bantuan untuk masyarakat yang diambil lewat dana desa, dan sudah disalurkan pada akhir agustus kemarin, bagi semua masyarakat yang kena akan bencana ini.

Penyaluran ini berdasarkan hasil Musyawara Desa Khusus dan  melibatkan seluruh perangkat desa,BPD,Tokoh Masyarakat juga Tokoh Agama Desa Tumpaan.

Tidak lepas dari semua bantuan ini kami dari pemdes Tumpaan mengucapkan bamyak terima kasih buat Bupati Minahasa selatan Ibu Christiany E.Paruntu yang sudah mengupayakan sehingga dandes bisa mengalir sampai ke masyarakat, sekali lagi terima kasih.

Kami berharap semoga dana bantuan bagi masyarakat ini bisa digunakan dengan baik oleh masyarakat, demi mencukupi akan kekurangan dalam rumah tangga Tutup Hukum Tua.

Terpantaw tim liputan Plt Hukum Tua selalu melakukan yang terbaik untuk warganya ditengah tengah krisis akibat pandemi C’19. Tim liputan ML(temmy)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *