TONNY HENDRIK LASUT KEMBALI PIMPIN PARTAI GOLKAR MITRA

MITRA,MANADOLIVE.CO.ID-Tonny Hendrik Lasut (THL), kembali terpilih sebagai Ketua Partai Golkar Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) periode 2020-2025 dalam Musyawarah Daerah (Musda) ke-IV Partai Golkar Mitra, Kamis 5 November 2020 di Ratatotok.

Lasut terpilih secara aklamasi setelah perwakilan peserta Musda melalui Meldy Untu, membacakan pernyataan sikap 12 Pengurus Kecamatan (PK) dan organisasi sayap Partai, dimana secara bulat memilih kembali Lasut sebagai ketua partai Golkar.

“Melalui agenda Musda ke-IV ini, 12 Pengurus Kecamatan dan organisasi sayap Partai Golkar Kabupaten Minahasa Tenggara, solid mencalonkan, mendukung dan memilih Tonny Hendrik Lasut sebagai Ketua Partai Golkar Kabupaten Minahasa Tenggara masa bakti 2020-2025.”ucap Meldy Untu.

Bukan tanpa alasan, dipaparkan Untu, dukungan yang solid dari seluruh PK dan organisasi sayap partai untuk mempercayakan kembali THL menahkodai Golkar Mitra, karena beliau dinilai sangat mampu membesarkan Partai Golkar Mitra.

“Dari awalnya hanya 4 kursi di DPRD Mitra, saat kepemimpinan beliau Partai Golkar berhasil menambah 1 kursi di DPRD Mitra sehingga menjadi 5 kursi untuk periode 2019-2024,” ungkap Untu sembari menyebutkan, meski saat itu ada banyak tekanan, namun THL mampu membuktikan dengan perolehan 5 kursi di DPRD Mitra.

Sementara itu, Toni Lasut saat diwawancara wartawan usai pelaksanaan Musda mengatakan, kepercayaan kepada dirinya untuk kembali memimpin Golkar Mitra merupakan tugas yang baru dan akan dijalankannya dengan penuh tanggung jawab. Apalagi dalam rangka membesarkan Partai Golkar.

“Target saya Partai Golkar semakin berkibar di Minahasa Tenggara dan merebut kembali kejayaan. Sebab di periode yang lalu saya dan teman-teman mampu membesarkan Partai Golkar dengan perolehan tambahan satu kursi di DPRD Mitra,” papar THL sembari menekankan target besar dirinya dan Partai Golkar untuk merebut top eksekutif di Kabupaten Minahasa Tenggara.

Disinggung soal target pada Pilkada Sulut 9 Desember 2020, THL mengatakan akan memaksimalkan seluruh kekuatan mesin partai untuk meraup dukungan suara rakyat Mitra sebesar 40 persen. “Target kami 40 persen untuk Christiany Eugenia Paruntu dan Sehan Salim Landjar (CEP-SSL). Ini sesuai dengan target yang diberikan Bapilu Sulut kepada Partai Golkar.”ucap Lasut.

Hadir sekaligus membuka Musda ke-IV Partai Golkar Mitra, Ketua DPD Partai Golkar Sulut Christiany Eugenia Paruntu diwakili Sekretaris Raski Mokodompit, Ketua OKK Ferryando Lamaluta, Wasek Elly Luntungan yang juga dipercayakan sebagai pimpinan sidang Musda.(Dolfi)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *