Wakil Walikota Bitung Serahkan Simbolis Bantuan PKH

by -44 Views

BITUNG , MANADOLIVE.CO.ID-Bertempat di halaman rumah keluarga Mantiri Tangkudung Kelurahan Manembo-nembo Jumat 18 September 2020 di saksikan koordinator Program Keluarga Harapan provinsi Sulawesi Utara Noldy Mangerongkonda dan koordinator PKH kota Bitung Marshail Karundeng, Wakil Walikota Bitung Ir.Maurits Mantiri,MM menyerahkan secara simbolis bantuan beras dari Kementerian Sosial.

Marshail Karundeng melaporkan jumlah keluarga penerima manfaat yang akan menerima bantuan sebanyak 5.798 Kepala keluarga masing-masing memperoleh 45 kilogram beras terhitung dari bulan Agustus September dan Oktober.

Kesempatan ini juga Mantiri melepas mobil operasional bantuan beras yang akan disalurkan sampai tingkat kelurahan.

Selanjutnya Ia menyampaikan terimakasih kepada presiden Jokowi yang sangat peduli mengentaskan kemiskinan melalui berbagai program langsung berupa tunai maupun bantuan pangan non tunai.

Dirinya menganjurkan masyarakat penerima manfaat tetap menjaga kesehatan dan mengikuti Protokol Covid 19. (Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.