Walikota Andrei Angouw Buka Sosialisasi Merawat Kerukunan Bersama Tokoh Lintas Agama Menuju Manado Maju dan Sejahtera

by -35 Views

Manado, ManadoLive.co.id– Walikota Andrei Angouw menghadiri sekaligus membuka kegiatan Sosialisasi Merawat Kerukunan Bersama Tokoh Lintas Agama Menuju Manado dan Sejahtera di Hotel Sintesa Peninsula Manado, Selasa (15/11/2022).

Kegiatan Sosialisasi ini dilaksanakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Manado Manado dan yang menjadi narasumber adalah; Asisten I Bpk. Heri Saptono, Kaban KesbangPol Manado Ibu Meiske Conny Lantu S.E dan Staf Khusus Walikota Manado Pdt. Johan Manampiring M.Th yang juga sebagai Ketua Bamag Sulut dan penasehat BKSUA Kota Manado.

Setelah Doa pembukaan, disampaikan laporan kegiatan yang disampaikan oleh Sekretaris KesbangPol Kota Manado.

Walikota dalam sambutan dan arahannya menyinggung soal Kota Manado yang merupakan urutan kedua sebagai Kota Toleransi secara nasional. Bagi Walikota hal ini karena peran parah tokoh agama dalam menjaga dan merawat toleransi di Kota Manado. “Jadi kegiatan seperti ini sangat penting agar kita mampu menciptakan formula bagaimana menjaga kerukunan dan bagaimana menciptakan komunikasi dalam rangka merawat kerukunan tersebut di Kota Manado,”urai Walikota.

Walikota juga mengharapkan agar aturan yang ada dalam rangka menjaga kerukunan kita taati agar menjadi pedoman dalam berbangsa dan bernegara termasuk kehidupan sosial kemasyarakatan di Kota Manado. Setelah memberikan arahan, Walikota membuka kegiatan ini secara resmi.

Sebagai peserta dalam kegiatan ini adalah para staf khusus Walikota, para tokoh agama, Camat dan undangan lainnya. (erka)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.