Warga Tendeki Teriaki PDAM Di Reses Maikel Walewangko

BITUNG, MANADOLIVE.CO.ID- Agenda kegiatan masa reses persidangan kedua tahun ketiga anggota DPRD kota Bitung Maikel Walewangko di laksanakan di rumah kediaman keluarga Walewangko Sundah hari Selasa 5 April 2022 menghadirkan perangkat daerah terkait termasuk perwakilan Perumda Air Minum atau PDAM.
Sebagian besar masyarakat setempat kesal dan meneriaki pelayanan PDAM.

Pasalnya sumber air bersih yang di kelola PDAM dari kelurahan Tendeki namun masyarakat tidak merasakan manfaat.

Warga setempat Helmi Piri mengaku siap menutup jalur pipa air yang mengalir ke arah Manembo-nembo Sagerat sebagian jika pihak PDAM tidak memprioritaskan kebutuhan air bersih warga Tendeki.

 

Hal serupa Jefri Mailangkay mengungkapkan masyarakat Tendeki siap membayar tarif dengan syarat air bersih bisa jalan 24 jam.

Selain persoalan tersebut juga warga mengadu pengangkut sampah agar masuk sampai ke lorong lorong.
Usai berdialog Maikel Walewangko didampingi Lurah Tendeki Reike Paath bersama pihak Dinas PUPR, Dinas Perkim dan PDAM blusukan.

Ia menyampaikan prioritas keinginan masyarakat Tendeki berupa air bersih, perbaikan jalan lingkar, pengaspalan jalan Poskesdes, jalan menuju kubur adat serta penerangan jalan lorong dan pemasangan tiang listrik.
Kegiatan ini pula ditandai dengan pemberian bantuan vitamin dan masker kesehatan kepada masyarakat yang menghadiri kegiatan reses. (Red)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *