Bau Busuk Fish Meal Mengganggu Aktivitas SMKN 6 Bitung

by -67 Views

Bitung,MANADOLIVE.CO.ID- Aktivitas SMKN 6 Bitung sering mengalami gangguan atas ketidaknyamanan menghirup bau busuk dari usaha Fish Meal di Kelurahan Sagerat berdekatan dengan lokasi sekolah.

Hal ini diungkapkan Kepala SMKN 6 Bitung Arifin Abbas,SPd kepada wartawan hari Rabu 7 Agustus 2024 di sela sela memimpin kerja bakti.

Menurutnya hampir setiap hari di jam belajar mengajar baik guru maupun sekitar 400 siswa menghirup bau busuk tersebut.

Dia berharap instansi terkait dapat segera memperhatikan demi kesehatan lingkungan sekolah.

Lurah Sagerat Weru 2 Masri Loho di temui di ruang kerjanya menjelaskan bahwa lokasi dimaksud berada di wilayah kelurahan Sagerat namun pihaknya sudah memberi peringatan kepada pemilik usaha Fish Meal.

Sementara itu Kadis Lingkungan Hidup Merianti Dumbela ketika dikonfirmasi mengatakan segera menurunkan tim untuk mengecek kebenaran.Guls

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.