Disdik Mitra Bantah Terkait Pungli Bagi Guru

by -33 Views

MITRA,MANADOLIVE.CO.ID-Beredarnya kabar miring dari oknum tak bertanggung jawab terkait adanya pungutan liar (Pungli) terhadap guru dari Dinas Pendidikan(DISDIK), Kabupaten Minahasa Tenggara (MITRA)Membuat Pihak Disdik,angkat bicara untuk membantah Kabar tersebut.Senin(1/8/2022)

Bantahan tersebut, disampaikan kepala Disdik Mitra, Sarah Kindangen, bahwa kabar miring di salah satu medsos sangat mengada-ada dengan tuduhan tidak mendasar.

Berkaitan dengan hal tersebut, perbuatan semacam itu sulit untuk dilakukan, apalagi di era keterbukaan dengan pertanggung jawaban administrasi yang harus valid seperti sekarang.

Mengapa ? Sebab kata Kindangen, berkenaan dengan pengurusan berkas dari guru-guru dikantor Dinas pendidikan di lakukan secara transparan.

“Jadi, jelas bahwa kabar tersebut seolah memang sengaja dibuat untuk memojokkan Disdik Mitra,” tegas Kindangen. (dolfi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.