Donny Rumagit jadi Narsum pada Rakor Teknis Persiapan Penerimaan Pendaftaran dan Pemeriksaan Kesehatan

by -30 Views

Manado, MANADOLIVE.CO.ID– Anggota Bawaslu Sulut Donny Rumagit menjadi narasumber pada kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Teknis Persiapan Penerimaan Pendaftaran dan Pemeriksaan Kesehatan Bakal Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Serta Walikota dan Wakil Walikota Dalam Pemilihan Serentak Nasional Tahun 2024.

“Variabel keberhasilan penyelenggaraan pemilihan diantaranya ialah, adanya keterbukaan akses, dalam hal ini akses Silon. Hal ini harus dapat diakses khususnya oleh pengawas pemilu. Tujuannya untuk mengantisipasi agar kejadian seperti kasus Pemilu yang saat ini masih berproses di PTUN tidak terulang kembali,” ungkap Donny saat itu, kamis (22/8/2024) siang di Novotel Manado Golf Resort & Convention Center.

Selain menyoal sistem informasi pencalonan (Silon), Donny juga menggaris-bawahi terkait pentingnya transparansi dalam penyelenggaraan pemilihan. Salah satu hal yang dia soroti adalah soal tim kesehatan yang akan dilibatkan saat pemeriksaan kesehatan para calon.

Pada tahapan pemeriksaan kesehatan harus ada transparansi siapa saja yang masuk dalam tim dokter. Ini untuk memastikan tidak ada anggota tim dokter yang terafiliasi dengan bakal calon, jelas Donny.

“Kita harus pastikan semua bakal calon mendapatkan perlakuan yang sama”, tegas Koordinator Hukum dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Sulut ini.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Partai Politik dan KPU Kabupaten/Kota. Hadir pula sebagai narasumber perwakilan dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (KesbangPol) Sulut serta pihak kepolisian. ( rosita/*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.