Hasil Sensus Pertanian Diharapkan Bisa Jadi Dasar Pembangunan Pertanian di Sulut

by -58 Views

Manado, MANADOLIVE.CO.ID– Kondisi pertanian di Sulawesi Utara tertuang dalam Hasil Sensus Pertanian 2023.
Hal itu terungkap dalam Rakorda Sensus Pertanian 2023 yang digelar BPS Sulut, Kamis ( 7/12) di Hotel Sentra Manado.

Diharapkan data tersebut bisa dijadikan dasar penyusunan rencana pembangunan ke depan, mengingat sektor pertanian memiliki share paling besar dalam perekonomian Provinsi Sulawesi Utara, yakni lebih dari 20 persen.

“Hasil Sensus Pertanian 2023 dapat digunakan untuk kebutuhan perencanaan pembangunan di Sulawesi Utara. Saya berharap data hasil Sensus Pertanian 2023 bisa mewarnai rencana pembangunan pertanian Sulawesi Utara di masa depan,” kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sulawesi Utara, Asim Saputra pada Rapat Kerja Daerah (Rakorda) Diseminasi Sensus Pertanian 2023, Kamis (07/12).

Lebih jauh dijelaskan Asim, sektor pertanian selama ini menjadi tulang punggung perekonomian Sulawesi Utara. Bahkan di saat pandemi Covid-19 tahun 2020 dan tahun 2021, sektor pertanian menjadi satu-satunya sektor yang berhasil tumbuh positif.

Hasil Sensus Pertanian 2023 juga menurut Asim menghasilkan data yang menarik. Di mana saat ini tidak ada lagi petani yang berusia 15 tahun. Hal ini berbeda dengan hasil Sensus Pertanian tahun 2013 atau 10 tahun lalu dimana masih ditemukan anak petani membantu orang tuanya dalam bertani.

Pertanian sendiri masih menjadi sektor yang menjanjikan. Hal ini terlihat dari Nilai Tukar Petani (NTP) yang setiap bulan dirilis BPS menunjukkan lebih dari 110. “Artinya, setiap pendapatan yang diterima petani masih lebih tinggi daripada biaya yang dikeluarkan untuk kebutuhan produksi maupun konsumsi keluarga. Hal ini juga berarti usaha pertanian masih memiliki masa depan cerah kalau dikelola dengan baik,” kata Asim.

Salah satu peluang yang bisa diraih petani Sulut adalah Ibukota Negara Nusantara (IKN) yang saat ini tengah dibanguna di Kalimantan Timur. Menurut Asim, saat sudah terwujud, Sulawesi Utara bisa menjadi pemasok kebutuhan pokok di IKN.

Keinginan BPS Sulut agar data hasil Sensus Pertanian 2023 dijadikan dasar penyusunan rencana pembangunan Sulut ke depan. ( sita/*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.