Kadis Pariwisata Sangihe Dorong Inovasi Untuk Pengembangan Pariwisata

by -106 Views

Tahuna, Manadolive.co.id– Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sangihe, Dr. Ir. Sonny Kapal, MM, menegaskan pentingnya inovasi dalam upaya pengembangan sektor pariwisata di wilayah tersebut. Sonny mengungkapkan bahwa langkah-langkah pengembangan pariwisata harus mengacu pada rencana kerja (renja), rencana strategis (renstra), rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD), dan rencana pembangunan jangka menengah nasional (RPJMN).

“Semua harus dipadukan agar langkah-langkah pengembangan tidak melenceng dari arah yang telah ditetapkan,” ujar Sonny saat berbicara tentang program-program yang akan dijalankan ke depan.

Sonny menekankan, meskipun dirinya baru saja memulai tugas di posisi tersebut, program-program yang sudah ada akan terus dilanjutkan dan dikembangkan. Ia mengajak semua pihak untuk saling berkomunikasi dan memberikan dukungan demi tercapainya tujuan bersama.

“Kita harus menggali potensi yang ada secara cermat dan bertahap. Walaupun sumber daya tersedia, perencanaan yang matang tetap menjadi kunci agar pengelolaannya lebih efektif,” jelasnya.

Kabupaten Sangihe, dengan keindahan laut, pantai, terumbu karang, gunung, hingga air terjun, memiliki potensi besar untuk dikembangkan. Sonny menyebut bahwa setiap potensi tersebut akan dicermati dan dikelola secara optimal.

“Sumber daya utama kita ada di laut. Oleh karena itu, potensi ini harus dimaksimalkan dengan perencanaan yang menyentuh kebutuhan masyarakat dan wisatawan. Mari kita bekerja sama, berbagi ide, dan berinovasi untuk mewujudkan pariwisata Sangihe yang lebih baik,” tutup Sonny.

Dengan langkah ini, diharapkan pariwisata Sangihe dapat berkembang lebih pesat dan berkontribusi pada peningkatan perekonomian daerah. ( gustaf)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.