BITUNG, MANADOLIVE. CO. ID—Bertempat di lapangan Markas Polres Bitung Selasa 15 Oktober 2019 di pimpin Kabag Sumda Kompol Felix Aramana melakukan pengecekan kendaraan dinas operasional Bhabin kamtibmas. Kasubag Humas Polres Bitung Iptu Jeldy Pasulatan kepada wartawan menjelaskan kontrol inventaris barang Dinas juga didampingi Kasat Binmas AKP Inge Marijo.
Dimana pada pemeriksaan kali ini sebanyak 37 motor Dinas dari 60 R2 yang menjadi kendaraan operasional. Lanjut Dia mengatakan pelaksanaan pengecekan berlangsung 2 hari karena yang lain sedang menjalani tugas wilayah kerja. Adapun barang atau kelengkapan yang di periksa yaitu bodi, mesin, helm, tas, borgol, lampu pengatur lalu-lintas, tongkat polisi, senter serta mega Phone atau pengeras suara.
Hal tersebut menurut Kabag Sumda Felix Aramana bahwa kondisi kendaraan dan prasarana penunjang wajib dalam keadaan baik dan lengkap. Ia mengharapkan dengan adanya kendaraan dinas operasional, semua Bhabin kamtibmas bisa merawat serta lebih meningkatkan kinerja juga pelayanan prima kepada masyarakat. (Red)