MANADOLIVE.CO.ID, BOLTIM – Pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan hasil perhitungan perolehan suara pada Pemilu 2024 Tingkat Kabupaten Bolaang Mongondow Timur yang dimulai pada 27 Februari kemarin telah selesai dilaksanakan hari ini, Jumat 1 Januari 2024.
Pengesahan dilakukan Ketua KPU Rusmin Mamonto didampingi 4 Pimpinan Komisioner KPU Kabupaten Boltim, disaksikan ketua dan anggota Bawaslu, para saksi partai politik, TNI /Polri dan peserta yang hadir.
Rusmin mamonto mengatakan pengesahan rekapitulasi tingkat kabupaten ini adalah proses penghitungan atau penjumlahan hasil dari rekapitulasi masing-masing Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) tersebar di 7 kecamatan se-Kabupaten Boltim.
Rusmin mengaku, meski dalam proses pelaksaan rekapitulasi perhitungan suara ada sedikit perdebatan, tetapi semua berjalan dengan baik.
“Pelaksnaan Pleno Terbuka tingkat kabupaten, dilaksanakan dengn baik dan adil sesuai dengan regulasi yang ada. Alhamdulillah telah selesai dilaksanakan,” ujar Rusmin.
Ia menambahkan, setelah ini Hasil Pleno tingkat kabupaten akan di bawah ke KPU Provinsi Sulawesi Utara.
“Terimah kasih kepada seluruh pihak yang yerkait, baik penyelenggara KPU, Bawaslu, TNI/Polri serta masyarakat yang sudah turut andil sehingga Pemilu pada 14 Februari 2024 kemarin tengah berjalan dengan sukses,” tutur Rusmin.***(Awi)